Jakarta, (Humas MTs Negeri 8 Jakarta Barat) – Pada Senin, 4 Agustus 2025 segenap
civitas MTs Negeri 8 Jakarta Barat melaksanakan
upacara pengibaran bendera merah putih. Upacara dimulai pada pukul 06.30 sampai
pukul 07.00 WIB. Bertindak sebagai petugas upacara adalah para siswa Kelas 9.2
dan Pembina upacara adalah ibu Dra. Hj. Tuti Sutianah selaku wali kelas 9.2. Dalam
amanatnya beliau menyampaikan tema
tentang perjuangan.
Civitas MTs Negeri 8 Jakarta Barat
rutin melaksanakan upacara bendera pada Hari Senin dan hari-hari besar
nasional. Upacara memiliki berbagai manfaat, baik secara individu maupun
sosial. Upacara dapat memperkuat identitas budaya, menumbuhkan rasa
persatuan dan kebersamaan, serta menjadi sarana untuk menyampaikan nilai-nilai
dan tradisi. Selain itu, upacara juga dapat membantu seseorang melewati
masa perubahan dan transisi dengan penuh perhatian dan niat.
Berikut adalah beberapa manfaat upacara, diantaranya,
1. Memperkuat identitas diri
2. Meningkatkan rasa percaya diri
3. Membentuk karakter
4. Mempererat hubungan sosial
5. Membiasakan diri dengan kerapian
6. Sarana untuk merenung dan merefleksi
7. Memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa
8. Mengenang jasa para pahlawan
9. Melestarikan budaya dan tradisi
10. Menciptakan rasa aman dan tentram:
11. Menyampaikan pesan-pesan moral:
12. Meningkatkan semangat nasionalisme:
13. Membentuk karakter bangsa:
14. Dan lain-lain
Pasca dilaksanakannya upacara Kepala madrasah, bapak Mohammad Taufik, S.Ag menyampaikan piala dan penghargaan kepada guru-guru dan siswa berprestasi. Ada
belasan guru menerima penghargaan dari panitia pelaksana olimpiade yang diselenggarakan
oleh Rihand Creative bekerja sama dengan Universitas Negeri Malang (baca Kembali
berita website “Belasan Guru MTs Negeri 8 Jakarta Barat Berhasil Meraih Medali
Olimpiade Guru”).
Pada kesempatan itu pula kepala madrasah menyerahkan piala
kepada tim futsal MTs Negeri 8 Jakarta Barat yang telah berhasil meraih juara
dua pada ajang kejuaraan futsal se-Jabodetabek yang diselenggarakan oleh SMA
Negeri 3 Ciledug Tangerang dan tim Paskibra MTs Negeri 8 Jakarta Barat yang
berhasil meraih Juara Harapan dua lomba baris berbaris yang diselenggarakan
Kankemenag Kota Jakarta Barat dan Juara harapan dua yang diselenggarakan oleh
SMK Negeri 13 Jakarta.













